Senin, 20 Juni 2011

RESEP MASAKAN SATE PENTUL TAHU

RESEP MASAKAN SATE PENTUL TAHU

Bahan:
  1. 2 buah tahu cina, haluskan
  2. 250 gram daging sapi giling
  3. 50 gram kelapa parut sangrai
  4. 1 butir telur
  5. 10 batang serai, untuk pegangan
  6. Daun pisang secukupnya, untuk alas
Haluskan:
  1. 8 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 1 sdt merica
  4. ½ buah pala
  5. 1 sdm kecap asin
  6. 1½ sdt garam
  7. 1½ sdt gula pasir
  8. ½ sdt kaldu bubuk, jika suka
Cara Membuat Resep Masakan Sate Pentul Tahu:


  1. Campur tahu, daging sapi giling, kelapa parut sangrai, telur dan bumbu-bumbu. Aduk rata. Ambil adonan secukupnya, pipihkan. Beri serai sebagai pegangan. Kepal-kepal hingga berbentuk lonjong.
  2. Kukus sate pentul hingga matang, angkat. Bakar di atas pemanggang yang sudah dialasi daun pisang hingga kuning kecokelatan. Angkat, sajikan.
Untuk 4 porsi

Source: http://resepmasakanmu.com/resep-masakan-sate-pentul-tahu.htm

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites