Selasa, 02 Agustus 2011

Coffeebar Chai

Minuman ini terasa nikmat saat disajikan hangat. Cocok untuk menemani saat bersantai kita di sore hari. Paduan antara teh dan susu, dilengkapi bumbu-bumbu eksotis. Rasanya …, beda!
Resep disajikan untuk 4 porsi
coffeebar chai
coffeebar chai
Bahan yang digunakan
  • 2 cangkir air
  • 4 kantong teh hitam
  • ¼ cangkir madu
  • ½ sendok teh ekstrak vanili
  • 1 batang kayumanis
  • 5 siung cengkeh
  • ¼ sendok teh kapulaga
  • ¼ sendok teh jahe
  • Pala secukupnya
  • 2 cangkir susu
Cara Pembuatan
  1. Masukkan air dalam wadah.
  2. Tambahkan teh, madu, vanili, kayu manis, cengkeh, jahe, kapulaga, dan pala.
  3. Didihkan selama 5 menit.
  4. Masukkan susu dan didihkan.
  5. Saring melalui saringan halus.
  6. Masukkan ke dalam gelas.
  7. Minuman siap disajikan.
Kandungan gizi per porsi sebanyak 135 kalori, total lemak 2,6 gr dan kolesterol 10 mg


Source: http://resepminumansegar.com/2011/08/coffeebar-chai/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites